Spam Oleh Blogger, Spam Oleh Google

Masih juga banyak pertanyaan mengenai, "Apa yang harus dilakukan terhadap komentar spam yang masuk ke Blogger?". Kita semua tahu bahwa Blogger adalah bagian dari Google. Karena keterkaitan ini, kesimpulan mudah kita dapat: Spam oleh Blogger Spam oleh Google. Ketika Blogger menganggap suatu komentar sebagai spam -apapun alasannya-, saya berpikir Google-pun juga.


Mungkin Anda berfikir suatu komentar spam adalah komentar yang mengandung link-link yang di blacklist, bisa juga mengandung link yang tak bermasalah namun dalam jumlah yang banyak. Kemudian Anda berpikir juga komentar-komentar yang masuk ke kotak spam dashboard blogger Anda tidak menunjukkan ciri-ciri jahat seperti itu. Lantas kenapa Blogger menganggapnya sebagai spam? Apa jawabannya?

Ada beberapa poin yang patut di amati:

- Ketika Anda berpikir komentar yang masuk ke kotak spam, sama sekali bukan spam, mungkin Anda kurang teliti pada-hal-hal berikut:
(1) Link jahat tidak melulu ada pada isi komentar, tapi mungkin ada pada nama pengomentar.
(2) Pada bagian isi komentar mungkin mengandung banyak link yang tidak sama persis tapi mirip. Sering terjadi jika Anda menggunakan shortener URL
(3) Mungkin kesamaan tidak ditemukan pada link tapi pada kalimat yang terlalu sering di ulang-ulang
(4) Orang yang sama pernah menulis beberapa komentar yang mirip di artikel-artikel lain
(5) dan (mungkin masih sangat banyak lagi...

- Ketika Anda tidak menemukan ciri-ciri spam yang Anda ketahui ataupun seperti pada poin-poin tambahan di atas, apa yang Anda lakukan terhadap komentar-komentar yang dianggap spam oleh Blogger? Saya pribadi memilih menghapusnya. Mungkin Blogger berkata bahwa Anda bisa cek secara manual komentar-komentar yang masuk sebagai spam kemudian mempublikasikannya. Namun, mereka tetap saja menggunakan mesin.

Mesin Blogger menganggap salah satu komentar sebagai spam, kemudian berdasar pengamatan manusiawi Anda memutuskan bukan spam lantas mempublikasikannya. Ketika Anda publish berarti komentar tersebut masuk ke Blog Anda kemudian diindeks Google. Di Google, setiap data yang terindeks akan di cek sebagai spam atau tidak  yang lagi-lagi dilakukan oleh mesin. :D Pertanyaannya? Apakah berguna pengamatan Anda?

Kesimpulannya, komentar yang dianggap spam oleh Blogger maka pada akhirnya juga akan dianggap spam oleh Google. Setiap inchi Spam dari Blog Anda akan menurunkan kualitas Anda di mata Google. Jadi jangan ragu, setiap komentar yang masuk kotak spam dashboard Blogger Anda, hapuslah!

Semoga bermanfaat. Ini opini saya, keputusan terserah Anda...

Artikel Berjudul Spam Oleh Blogger, Spam Oleh Google

Komentar

  1. Baru tau ternyata ada beberapa sebab komentar dianggap spam oleh blogger, pantesan aja di blog aku kadang ada komentar yang baik tapi tetap dianggap spam

    Untung ane hapus kang

    BalasHapus
  2. komentar spam yang masuk di blog saya biasanya dikarenakan ada link hidup, cuma url (link mati) dan shortener url mas. kadang ada komentar pake profil blogger dan kata-katanya normal, tetapi dianggap spam oleh blogger dan komentar tersebut saya terbitkan, hehe.
    jika dampaknya bisa menurunkan kualitas blog, mending kalau dapat komentar spam saya hapus saja. terima kasih atas infonya mas.

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya yang masuk spam aja yang dihapus, yang tidak terdeteksi biarkan kecuali emang bener bener parah

      Hapus
  3. Balasan
    1. bisa saja kang, kemungkinannya gede

      Hapus
    2. Kalau aku dianggap spam gak ya mbah hueheee

      Hapus
  4. blog nya apa terus mau digimanain kang?

    BalasHapus
  5. jadi fitur moderasi komentar harus diaktifin dong ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau saya memakai pilihan moderasi aktif setelah sekian hari :), jd kalau ada yg tanya di artikel artikel lama jadi ketahuan

      Hapus
  6. Blog saya sering dapat komen spam. Spertinya si spammer pake auto comment, karena komennya langsung banyak dgn berbagai variasi kata kunci di bagian nama.

    BalasHapus
  7. Sepertinya masuk akal juga opininya nih. Thaks mas doyok atas pemikirannya yg cerdas

    BalasHapus
  8. bener juga ya. blogger adalah milik google.

    salam.

    BalasHapus
  9. kalau nyepam... itu kita bisa terkena hukuman dari google gak, seperti google panda atau google pinguin?
    kunjung baik ya ke blogku :)

    BalasHapus
  10. waduh, selama ini komentar yg masuk kotak spam selalu saya publish karena gk tau ada info ini. celaka lah aku.

    BalasHapus
  11. muakasih buanyak gan, saya masih katrok untuk bisa mengerjakannya maka besar harapannya jika agan berkenan membimbing saya, met kenal dan ijin sinau ya

    BalasHapus
  12. Lam kenal gan. Pantas blog wp ane diblokir karna ada 6 dikotak spam yg ane biarin ngga dihapus. Untun masih baru dgn 4 posting. Makasih gan.

    BalasHapus
  13. blog saya dihapus oleh google gara2 dianggap sebagai blog spam, saya juga g ngerti... eh tiba2 di blokir

    BalasHapus
  14. blog saya ssering diserang sama ini nih mas :'(

    BalasHapus
  15. spam itu berpengaruh gak sob sama pagerank kita?

    BalasHapus
  16. Cerah deh setelah baca penjelasan mas doyok tentang komentar yang dianggap Spam..
    Sehingga kita harus lebih hati2 dalam memberikan komentar

    BalasHapus
  17. Baru tahu ciri-ciri dari komentar spam.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer