Google Anggap Sub Domain sebagai Internal Link

Pertanyaan menarik pagi ini dari salah satu sahabat facebook yang intinya: Saya memiliki sub domain, link-link sub domain itu akan dianggap sebagai internal link atau external link? Yup, mari kita bahas secara singkat.

Sejak setahun yang lalu Google telah mengubah pandangan mereka soal sub domain. Jika semula dianggap sebagai external link, maka kini telah dianggap sebagai internal link. Google Webmaster Tools pun selaras. Hal ini diterbitkan pada postingan blog resmi webmaster tools.

Google mengatakan:
Most people think of example.com and www.example.com as the same site these days, so we’re changing it such that now, if you add either example.com or www.example.com as a site, links from both the www and non-www versions of the domain will be categorized as internal links. We’ve also extended this idea to include other subdomains, since many people who own a domain also own its subdomains—so links from cats.example.com or pets.example.com will also be categorized as internal links for www.example.com.

Dengan putusan ini berarti ketika Anda memiliki alamat blog Example.Com dan memiliki beberapa subdomain seperti Blog.Example.Com atau Info.Subdomain.Com, maka link-link tersebut akan dianggap sebagai link internal di www.Example.com

Beberapa catatan mengenai hal ini:
- Link Internal dan Link Eksternal akan berpengaruh pada SEO. Kita semua tahu itu selama itu. Dan kita tahu juga bahwa terlalu banyak link eksternal maka tidak akan baik SEO blog Anda.
- Muncul isu bahwa link internal dan link eksternal tidak begitu penting pada SEO, begitupun terkait nofollow dan dofollow. Tapi saya masih meyakininya bahwa hal itu berpengaruh. Ditambah Blogger kini menambahkan pilihin nofollow atau tidak pada setiap pembuatan link.
- Jika memang masih berpengaruh seperti 2 point di atas, maka ini akan menguntungkan bagi kita karena kita dapat dengan mudah menghubungkan link-link subdomain di blog utama. baik di dalam postingan, menubar atau yang lainnya. Ini salah satu usaha untuk menyertakan subdomain di sitelink blog utama (Baca Juga: Agar Sub Domain muncul di Sitelink)



 Google Anggap Sub Domain sebagai Internal Link

Komentar

  1. keren kang, saya cuma ada beberapa yg punya subdomain... pertamamaxxxxx.. xixix

    BalasHapus
  2. Saya nggak punya subdomain, malah saya kembali ke blogspot.com *gegara co.cc diblokir dan ane jadi preustasi*

    BalasHapus
  3. owh gitu, jadi subdomain dianggep internal link yak? iya jg sih, karna kalo buat subdomain baru, maka yg akan sama dgn domain utamanya adalah rank alexa akan tetap(mengikuti domain utama), berbeda dgn PR subdomain akan berbeda dgn domain utama.

    BalasHapus
  4. Terus kalu begitu sub domain dari blogspot.com apakah juga dianggap sebagai internal link?

    BalasHapus
  5. wah saya sama kaya yang di atas mas...saya kan masih pake blogspot. apa saya juga dianggap internal link oleh blogger???

    BalasHapus
  6. apakah semakin banyak internal link maka akan semakin bagus atau sebaliknya?

    BalasHapus
  7. pantes, kalo dapet backlink dari subdomain tulisanya,,, nama master domain itu,,,

    BalasHapus
  8. Makasih nih mas, kayaknya itu pertanyaan saya di fb waktu itu yah :) (senyum-senyum sendiri)

    BalasHapus
  9. Makasih ya gan, soalnya tadi sempat binggung, tetang subdomain....

    BalasHapus
  10. Saya rasa begitu, sy sudah buktikan sendiri, artikel dr subdomen saya masuk ke sitelinknya maidomen,,,,

    BalasHapus
    Balasan
    1. betull mas, saya dulu juga gitu sitelinknya semua link subdomain hehe

      Hapus

Posting Komentar

Postingan Populer