SEO Tour: Optimalkan Keyword Density

Sudah membacakah postingan saya mengnai Keyword Density? (Baca: Pengertian dan cara cek Keyword Density). Jika sebelumnya kita membahas mengenai pengertian dan cara ceknya, sekarang kita akan berbicara bagaimana cara mengoptimalkan agar nilainya baik. Ini sangat berhubungan dengan bagaimana cara Anda menyusun postingan Anda. Lalu bagaimana cara membuat postingan yang baik agar keyword density Anda sesuai dengan Google?

#1 Minimalisir Kesalahan Kata
Ini saya tulis pertama karena memang ini menjadi soal penting untuk keyword density. Seperti kita tahu (silahkan baca Pengertian Keyword Density untuk lebih jelasnya) adalah perbandingan kata tertentu dengan keseluruhan kata. Kita berbicara mudah. Misalkan seluruh kata pada postingan Anda berjumlah 300 kata, lalu dalam postingan tersebut terdapat 6 kata 'tutorial'. Maka keyword density kata 'tutorial' adalah 6/300 x 100 alias hasilnya adalah 2 persen.

Nah, disini kita bisa melihat jumlah kata akan berpengaruh besar. Misalkan terdapat banyak kesalahan kata dalam postingan Anda, maka itu akan menambah jumlah kata keseluruhan namun tidak memperkuat keyword tertentu. Misalkan ada 300 kata dalam postingan, lalu ada 4 kata tutorial, 1 kata tutorail (salah penulisan) dan 1 kata tutoril (salah penulisan lagi), maka kita hanya mendapatkan 4/300 x 100 hasilnya cuma 1,3 persen. Kita membuang percuma dua kata salah yang tidak menambah kekuatan keyword, namun hanya menambah jumlah keseluruhan. Jadi! minimalisir kesalahan.

#2 Jaga Untuk Konsisten
Sebaiknya Anda membuat tulisan dengan konsisten. Jika Anda menggunakan kata 'saya' maka seterusnya tetap 'saya' dan bukan brubah-rubah gue, aku atau apapun. Konsisten untuk keyword yang anda target.

#3 Cerdik Menyisipkan
Cara paling mudah untuk tembus pertama Google adalah dengan mengoptimalkan judul postingan. Perlu diketahui bahwa keyword density tidak hanya diukur untuk kata tunggal, namun bisa dua kata, tiga kata dan seterusnya. Nah, denga begini kita bisa memaksimalkan judul postingan kita. Misalkan Anda membuat judul 'Cara Membuat Blog' Judul terdiri dari 3 kata.

Sekarang silahkan Anda perkuat judul tersebut, dengan:
- Mengawali paragraf pertama Anda dengan 3 kata tersebut. Jadi usahakan urutan kata tetap sama, Cara Membuat Blog bukan Cara Buat Blog atau Tutorial Membuat Blog. Ingat! Ini jika Anda benar-benar ingin kuatkan 3 kata tersebut. Namun beberapa orang mengenyampingkannya dengan alasan artikel kurang indah jika kata tidak divariasi.
- Menyisipkan pada awal paragraf terakhir. Inipun sama dengan yang di atas. Jadi itu pilihan Anda. Atau Anda bisa memilih kata seperti Beginilah Cara Membuat Blog, kata beginilah di awal tanpa merubah susunan ketiga kata tersebut.

#4 Jangan Cuma Tulis Ini Itu
Ini berhubungan dengan point pertama. Ketika Anda memberikan rujukan link sebaiknya jangan cuma gunakan kata 'klik ini' tapi tulislah panjang. Seperti di blog ini saya memilih mudah dengan menambahkan kalimat yang saya beri kurung dan diawali dengan perintah baca:. Saya rasa kata-kata 'baca' itu sendiri sudah sangat membuat orang merasa wajib membacanya. Misalkan dalam kalimat seperti ini:

Setelah minggu lalu membahas mengenai cara menjadi member paypal (baca: Cara Membuat Paypal Dengan Mudah - tulisan ini diberi link ke postingan tujuan), sekarang saatnya kita membahas mengenai Cara Verifikasi Paypal Kita...

Jadi, saya akan meminimalisir kata ini itu karena saya rasa itu hanya menambah keyword tidak penting dan menambah jumlah kata saja.

Saatnya Anda Mencoba Menulis Dengan Baik
Sekarang silahkan Anda mencoba menulis suatu postingan yang lebih baik untuk mesin pencari. Silahkan Anda mencoba menulis postingan yang tidak terlalu panjang kemudian sisipkan beberapa keyword yang Anda targetkan. Bisa keyword satu kata, dua kata atau lebih lagi. Untuk tes Anda bisa gunakan Textalyser

1. Silahkan ke textalyser
2. Masukkan keseluruhan postingan Anda ke kolom utama Enter your text to analyze here
3. Setelah masukkan semua kalimat, abaikan kolom yang lain termasuk kolom isian alamat website. Langsung menuju kolom Special Word dan masukkan keyword yang ingin Anda uji.
4. Lalu klik tombol Analyze the text dan Anda akan mendapatkan hasilnya. Special Word yang Anda tentukan akan muncul paling atas dan bercetak tebal.

Plus Di Akhir...
Anda juga bisa lebih mengoptimalkan keyword density Anda dengan menyisipkan keyword dengan link karena perhitungan keyword density ada pada kata biasa, kata berlink dan juga judul. Namun jaga untuk tidak berlebihan. Belajar SEO membuat Anda sedikit berfikir, namun ini benar-benar asyik. Semoga bermanfaat...

Komentar

  1. penggunaan strong, em, abbr untuk menekankan suatu kata kira2 pengaruh ga ya?

    BalasHapus
  2. Maksih info nya masdoyok ternyata banyak informasi penting disini... izin baca2 mas doyok..

    BalasHapus
  3. @denny
    kalau bahas itu ntar panjang lagi deh kang :D
    saya janji tak post...
    kalau disini sayang bisa jadi post baru :D

    menurut aku masih pengaruh kang :)
    tapi banyak yg bilang enggak hahaha

    BalasHapus
  4. wah ternyata gitu yah mas..kita tidak boleh memberika keyword yg terlalu banyak...

    BalasHapus
  5. @arham
    boleh saja :D
    tapi soal density kita dituntut memperkecil kesalahan agar tidak ada kata kata tidak perlu yg jadi keyword tidak perlu :D

    BalasHapus
  6. Apakah gugel suka Kalo keyword diberi link mas doy?

    truz kalo keyword di bold, di beri italic, di beri underline gt apa gugel jg suka mas? Soalx banyak blog ttg seo n ber-traffic tinggi menulis sprt tu.

    BalasHapus
  7. ah..
    trnyata blum bca yg post sebelumnya...
    baca dulu deh...

    BalasHapus
  8. Iya ,bener mas . . .. Tulisannku juga masih brantakan . . .hehe

    BalasHapus
  9. Mantap mas doyok
    akan saya coba ilmunya :)

    BalasHapus
  10. @coretan
    silahkan ya felix
    semoga sukses

    BalasHapus
  11. @baca manga
    walah denger nembak keyword smpeyan langsung semangat hahaha

    BalasHapus
  12. @damar
    semakin sering nulis kita makin belajar
    jadi semangat aja kang :D

    BalasHapus
  13. @komputer
    setiap rujukan link di blog ini buan cuma cari pageview tapi memang sebuak korelasi

    BalasHapus
  14. @ryan
    kan sudah tak tulis di akhir :) density juga ada density onlink :D
    baca juga komen kedua di post ini

    BalasHapus
  15. dapat info mantap mengenai keyword, persaingan di search engine & tambah di ramaikan oleh blog2 'Auto generated content' membuat kita harus terus memperdalam segala ilmu seo.
    Thanks masdoyok.

    BalasHapus
  16. Makasih banget infonya, tips SEO seperti ini sangat membantu saia dalam membangun blog...

    sukses selalu mas doy...

    BalasHapus
  17. Jujur, SEO itu masih sedikit membingungkan!

    BalasHapus
  18. SEO membingungkan tapi menyenangkan. trims mas doyok

    BalasHapus
  19. trims untuk tips-nya cara menulis yang baik untuk mengejar keyword density yang optimal.

    oh ya, misalnya kita mengejar suatu keyword, katakanlah keyword "tutorial", berapa % minimal keyword ini tampil? beberapa rekan menyarankan 5%? apakah bagus?

    misalnya artikel saya 300 kata, ada 15 kata "tutorial" disana (5%), berapa yang harus di bold atau di tebalkan? apakah 15 keyword/ kata tersebut boleh ditebalkan? apakah baik atau buruk dari segi SEO?

    thanks

    -salam

    BalasHapus
  20. wah bagus tu mas tapi kapan2 kalau punya artikel tentang seo yang jiti donk....!!!

    www.ilham-am.blogspot.com

    BalasHapus
  21. muantep buanget mas....

    BalasHapus
  22. saya kesulitan bersaing di keyword toshiba dan acer. Ad solusinya gak? Thanks

    BalasHapus
  23. mas blog sya msih blm genap sebulan tpi pada pncarian google dgn kata kunci cara belajar seo berada pda halaman ke 2 urutan 14, sya sengaja belajar dgn target kata kunci yg mungkin susah untk d tmbus bgi pemula kaya saya yaitu cara blajar seo, skrng target kata kunci yg lbh spesifik lgi yaitu belajar seo,
    pesan buat para pemula yg ingin belajar seo bila ingin belajar carilah kata kunci yg kira-kira sulit untuk bersaing bagi pemula, sebagai bahan belajar, karna dgn bgitu kita bisa belajar dri blog para ahli dan bisa mereview kembali apa yg d lakukan trhadap blog kita, klo kata kunci yg banyak saingan bisa optimal, bagaimana lgi bila kata kunci yg kurang saingan. thanks mas doyok sya banyak belajar dri blog sobat, dan belajar seo ternyata asik

    BalasHapus
  24. makasih tipsnya mas,
    ne berguna buat saya yang sering bikin postingan tapi susah ke indeks di google

    BalasHapus
  25. OOOOO begitu ya, okehlah mas ntar saya terapkan. terimakasih atas infonya (maklum pemula)

    BalasHapus
  26. Terimakasih infonya cocok buat saya yang lagi belajar nulis di blog

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer